Sunday, March 14, 2010

Bisakah sukses dari Internet ?

Bisakah sukses dari Internet ?

Ada yang bilang "BISA" bagi yang sudah pernah mengikutinya dan dapat penghasilan dari bisnis internet tersebut....

Ada yang bilang "SUSAH" bagi yang sudah pernah mengikuti dan belum berhasil mendapatkan penghasilan dari bisnis tersebut.

Ada juga yang bilang dengan ekstrim seperti orang tua saya yang lahir dari produk era '45-50 an "TIDAK BISA" siapa yang mau berbisnis tanpa bertemu (tatap muka) apa jaminan akan berhasil dan lain sebagainya..

Pertanyaan ini amat mengganggu di kepala saya yang berkapasitas otak pas-pasan banget ini atau mungkin juga IQ saya juga tergolong jongkok.....

Saya pernah mencoba mengikuti dan membayar salah satu situs yang menawarkan pekerjaan dari internet juga beberapa saat yang lalu (tanpa sepengetahuan orangtua tentunya) hasilnya memang ada tapi tidak se bombastis seperti yang diiklankan / dipromosikan mungkin juga saya yang bloon nggak bisa mengikuti saran dan petunjuk yang mereka berikan.
Atau mungkin juga waktu yang saya curahkan untuk bisnis tersebut juga terbatas.

Hal tersebut terus dan terus mengganggu pikiran saya, sampai pada suatu saat saya kehilangan pekerjaan.... wuuuuiiiih betul-betul suatu cobaan yang berat.

Iseng-iseng saya buka email di yahoo eh ternyata ada pemberitahuan kalo ada beberapa orang calon yang mengikuti salah satu situs tersebut coba saya hubungi mereka tapi dalam hati kecil, saya khawatir kalau mereka juga jadi korban seperti saya juga...

Okelah, mari kita bahas satu-persatu dengan saran dari teman-teman tentunya.
baik yang pemula, sudah agak mahir, gaptek, advanced, intermediate, mahir atau yang udah jadi milyarder dari bisnis internet ini...

Ditunggu Koment nya .......